8 Alasan Cristiano Ronaldo Pemain Bola Paling Dicintai Sekaligus Dibenci


Mimpi Cristiano Ronaldo untuk mendapatkan gelar Juara Eropa melalui tim nasional Portugal akhirnya menjadi nyata.

Pemain yang dikenal dengan nama CR7 itu pun boleh berbangga karena Timnas Portugal menjadi juara Euro 2016 saat dirinya menjadi kapten.

Harus diakui, CR7 merupakan pemain hebat. Kecepatan dan teknik selama di lapangan hijau membuat pria 31 tahun ini menjadi salah satu pemain bola terbaik di dunia.
Itu lah mengapa CR7 menjadi satu dari pemain bola paling dicintai. Di sisi lain, CR7 juga menjadi salah satu pemain bola yang memiliki jumlah hater paling banyak.

Bahkan, tidak sedikit orang yang mengakui mereka mencintai sekaligus membenci CR7. Lantas mengapa pemain Real Madrid ini begitu dicintai sekaligus dibenci? Berikutalasannya.

Mengapa ia dicintai?
1. Ia adalah salah satu pemain paling terbakat
Angka tidak berbohong, ia telah mencetak lebih dari 300 gol dan menerima sejumlah penghargaan bergengsi selama karirnya. Ia juga menaruh semangat dalam setiap permainannya.

2. Ia adalah ayah yang hebat
Tidak ada yang lebih menarik untuk melihat seorang pria adalah ayah yang hebat. Meskipun ia selalu merahasiakan identitas sang ibu, tetapi anaknya yang bernama Cristiano Ronaldo Jr itu dengan bangga ia tampilkan ke publik.

3. Jiwa sosialnya tinggi
Ia memanfaatkan keberuntungannya untuk sesuatu yang baik. Dengan jiwa sosialnya yang tinggi, ia banyak membantu orang lain. Ia pun dikenal sebagai dermawan untuk bencana alam atau orang yang kurang beruntung.

4. Dia lajang
Meskipun terkenal sebagai playboy dan dikelilingi wanita, ia tetap melajang. Dengan bentuk tubuh yang bagus dan senyum yang menggoda, tentu sangat mudah baginya untuk mendapatkan kekasih.

Mengapa ia dibenci?
1. Ia suka pamer
Memang dari prestasi dan fisiknya, tak ada alasan baginya untuk tidak memamerkannya. Namun, tidak berarti ia harus suka pamer, bukan?

2. Rekening bank-nya
Ia adalah salah satu pemain termahal yakni 250 juta Dolar Amerika. Gajinya pun sangat tinggi yakni 45 juta Dolar Amerika per tahun.

3. Ia cenderung sombong
CR7 memang sudah diabadikan menjadi sebuah patung yang gagah. Ia pun sangat percaya diri karenanya. Namun, perbedaan percaya diri dan sombong memang sangat tipis, bukan?

4. Terlalu banyak penalti
Banyak gol yang diciptakan CR7 dari penalti. Ini tentu saja menyebalkan karena sama sekali tidak cantik.

sumber liputan6.com

baca juga : 5 Cara Orang Kaya Kelola Uang

5 Cara Orang Kaya Kelola Uang



Banyak orang di dunia tak tahu bagaimana mengelola uang dan harta mereka. Jika salah langkah dan strategi, bukan tak mungkin akan bangkrut dan jatuh miskin.

Anda perlu belajar bagaimana orang kaya di dunia mengelola uang mereka. Bagaimana mereka menerapkan strategi keuangan hingga menjadi kaya raya dan melipatgandakan hartanya.

Orang yang sangat kaya yang punya aset setidaknya US$ 3 juta memiliki kesamaan dalam hal pengelolaan uang, menurut survei yang dilakukan terhadap 700 orang investor kaya, yang dilakukan US Trust.

Dilansir dari Marketwatch, Senin (30/5/2016), berikut 5 cara orang kaya mengelola uangnya:

1. Menunda kepuasan

8 dari 10 investor kaya mengatakan berinvestasi untuk tujuan jangka panjang lebih penting dibanding menggelontorkan uang untuk kebutuhan dan keperluan saat ini.

"Jika Anda membangun kekayaan untuk satu hal yang sederhana, saya berpikir itu lebih kepada karakter daripada kemampuan untuk menunda kepuasan," ujar Kepala Analis Finansial Bankrate.com, Greg McBride.

"Jika Anda mengeluarkan uang dahulu dan menabung kemudian, maka Anda tak akan ada yang tersisa," tutur Greg.

Tentu saja, tak semua orang akan sepakat dengan hal ini. Namun, coba pikirkan lagi, apa yang benar-benar diperlukan dan mendesak


2. Gunakan Strategi saat Berutang

Kira-kira dua dari tiga investor kaya mengatakan mereka mempertimbangkan utang untuk membangun kekayaan, dan 4 dari 5 investor lain mengatakan mereka tahu kapan saatnya berutang dan bagaimana menggunakan utang itu untuk keuntungan keuangan mereka.

Tentu, strategi ini juga ada risikonya. Ingat, utang bisa menguntungkan. Beberapa penasihat keuangan mengatakan bahwa mereka yang suka menabung tak mengambil langkah ini. McBride mengatakan konsumen bisa melakukan ini dengan beberapa cara.

Mereka yang membayar penuh tagihan kartu kreditnya setiap bulan harus menggunakan uang tunai atau tunjangan lainnya, yang mana akan mereka gunakan juga. Daripada berupaya keras untuk membayar tagihan, Anda bisa membayarnya tepat waktu.

Dari pada menggunakan uang tambahan untuk meningkatkan dana pensiun, Anda lebih baik menggunakan bank atau pinjaman pemerintah untuk membiayai pensiun Anda.

3. Gunakan strategi jangka panjang buy and hold

85 persen dari investor kaya mengatakan, kekayaan yang mereka dapat adalah dari strategi jangka panjang buy and hold atau beli dan tahan. Yang berarti, membeli investasi dan menyimpannya hingga bertahun-tahun. Orang-orang kaya tersebut melakukan ini dengan media saham tradisional dan surat utang.

Hal itu terbukti, dan dialami oleh investor dan salah satu orang paling kaya dunia, Warren Buffet. Pendiri Berkshire Hathaway itu menganut prinsip ini. Saat diwawancarai beberapa waktu lalu oleh CNBC, apakah yang harus dilakukan oleh investor saat mereka khawatir akan fluktuasi pasar.

Dia menjawab "Aku akan mengatakan pada mereka, jangan lihat pasar terlalu dekat, uang yang dihasilkan dari investasi adalah dari investasi, dan dengan memiliki perusahaan bagus untuk jangka waktu yang lama. Jika mereka membeli perusahaan bagus, beli itu jangka panjang, perusahaan itu akan meningkat dalam 10.20.30 tahun dari sekarang," tutur Warren.

4. Buat Keputusan Investasi yang Sadar Pajak

Lebih dari separuh investor kaya di dunia sepakat bahwa keputusan investasi dengan perhitungan pajak lebih baik daripada meraih keuntungan besar tanpa memperhatikan pajak, menurut US Trust. Oleh karena itu, kekayaan yang dihitung adalah kekayaan setelah pajak. Seberapa Anda kaya setelah pajak.

Selain itu, manajemen pajak pada investasi juga bisa berakibat kerugian 40 persen dari keuntungan Anda setiap tahun.

5. Investasi di Aset Berwujud

Sekitar separuh dari investor kaya di dunia mengatakan mereka punya beberapa aset nyata seperti investasi real estate, perkebunan yang bisa menghasilkan pendapatan dan tumbuh  waktu ke waktu. "Investasi di real estate dari sangat berguna sebagai investasi pembeda dan itu juga baik untuk portfolio Anda," ujar McBride.  (Zul/Ahm)

sumber : liputan6.com

baca juga : 5 Seleb Milyuner ini pernah hidup jadi 'gembel'

Lionel Messi dihukum 21 bulan penjara karena penipuan pajak


Pemain sepakbola Barcelona FC, Lionel Messi, dihukum 21 bulan penjara karena kasus penipuan pajak, lansir media Spanyol.

Pria yang baru mengumumkan pengunduran diri dari timnas Argentina itu juga didenda 2 juta euro (sekitar Rp29 miliar).

Ayah Messi, Jorge, juga dihukum penjara dan didenda. Mereka berdua diperkirakan akan mengajukan banding.
Messi dan Jorge, yang menangani masalah keuangannya, dituduh melakukan penipuan pajak di Spanyol dengan nilai mencapai 4 juta euro (sekitar Rp61 miliar) antara tahun 2007 dan 2009.
Pihak berwenang menuduh mereka menggunakan perlindungan pajak di Belize dan Uruguay untuk menyembunyikan penghasilan mereka dari penjualan hak citra diri Messi.
Bukti yang dibawa ke persidangan antara lain kontrak Messi dengan Banco Sabadell, Danone, Adidas, Pepsi-Cola, Procter and Gamble, dan Kuwait Food Company.

Sepakbola tanpa Messi bagai Sayur tanpa garam ya Guys....

baca juga : 5 Seleb Milyuner ini pernah hidup jadi 'gembel'

5 Seleb Milyuner ini pernah hidup jadi 'gembel'



Meski jadi negara yang terkuat serta disebut-sebut terbaik di dunia, populasi tuna wisma di Amerika Serikat adalah salah satu yang perkembangannya cepat serta tak terbendung. Namun karena Amerika Serikat punya banyak sekali kesempatan untuk mengais kekayaan, banyak juga orang-orang beruntung yang diberkati oleh ide dan talenta, sehingga dengan perjuangannya mampu keluar dari zona kemiskinan, menjadi milyuner.

Terlebih lagi Amerika Serikat adalah pusatnya hiburan dan bisnis pertunjukan. Mereka yang memiliki minat dan talenta yang luar biasa tentu akan cepat atau lambat menuai hasilnya.

Hal ini terjadi di beberapa selebritis ini. Mereka yang awalnya hidup susah, bahkan sempat menjadi 'gembel' karena tak punya rumah, kini menjelma jadi seleb-seleb dengan pundi-pundi uang yang menakjubkan.




1.Jennifer Lopez

J-Lo lahir di Bronx, salah satu area paling 'keras' di New York, di mana masyarakatnya akan tertempa dengan mental yang keras pula. Tak banyak orang yang bercita-cita tinggi jika berasal dari Bronx. Namun berbeda dengan Jennifer Lopez, yang sejak usia muda bercita-cita ingin jadi entertainer. Cita-cita itu dipupuskan oleh sang orang tua karena mereka berasumsi bahwa itu adalah "ide yang bodoh," dan "tak ada Latino yang melakukannya."

Meski demikian, J-Lo tak pernah menyerah dan akhirnya mendapat peran kecil di sebuah film berdana rendah berjudul, "My Little Girl" di tahun 1986.

Ketika masih berusaha keras di dunia entertainment dengan mengambil banyak jalan, mulai dari akting, menyanyi, teater musikal, hingga menjadi dancer, J-Lo bersama sang ibu pernah mengalami kebangkrutan hingga harus tidur di sofa studio tari tempat sang aktris berdarah Puerto Rico tersebut latihan.

Karirnya dimulai ketika dia terpilih menjadi backup dancer uyntuk boyband ternama New Kids on the Block di American Music Awards. Setelah itu dia menjadi dancer regular di program televisi In Living Color. Karir dancer dia akhiri dengan keluar dari jajaran dancer Janet Jackson yang sedang tour dunia di 1993 silam, dan beralih untuk mengejar karir akting.

Sejak saat inilah Jennifer Lopez jadi aktris, penyanyi dan salah satu selebritis tersukses di Hollywood.





2.Kelly Clarkson
Jauh sebelum era American Idol, Kelly Clarkson lahir di Fort Worth, Texas, di mana dia dibesarkan di lingkungan Gereja yang akhirnya mengekspos bakat menyanyinya. Dia sudah mulai menyanyi sejak kecil di Gereja, namun bakatnya sangat terasah di masa SMA, di mana dia tampil di berbagai teater musikal, dan menyanyi di talent show tingkat kota.

Kemampuan ini disadari Kelly Clarkson muda, yang membuatnya makin bersemangat dalam menyanyi. Dengan berbagai prestasinya, dia ditawari beasiswa di tiga buah universitas ternama, yakni The University of Texas, University of North texas, dan Berklee College of Music. Namun beasiswa ini justru ditolak dan mencoba mengejar karir di musik.

Kelly akhirnya bekerja serabutan untuk mendanai sendiri demo miliknya, namun mendapat respon yang sangat rendah dari label. Akhirnya dia memutuskan untuk pergi ke Los Angeles untuk mengejar karir di musik. Tak mampu beli apartment, sehari-hari dia tinggal di mobilnya, sambil menjadi extra di berbagai acara televisi seperti "Sabrina, the Teenage Witch" serta "Dharma and Greg." Akhirnya, dia mengikuti American Idol dan jadi juara musim pertama di acara pencarian bakat tersebut.

Kini, Kelly Clarkson adalah salah satu kontenstan American Idol yang tersukses sepanjang masa.


3.Jim Carrey
Hidup sebagai komedian memang terlihat menyenangkan, namun sebagian besar dari mereka mengawalinya dengan susah payah. Begitu pula Jim Carret, yang pernah menjadi bagian dari keluarga yang tak memiliki rumah.

Jim, yang merupakan kelahiran Ontario, Canada, terpaksa hidup di sebuah mobil van bersama keluarganya setelah sang ayak kehilangan pekerjaan dan membuat status finansial mereka jadi membahayakan. Tak hanya itu, sang ibunda juga jatuh sakit dan memaksa dirinya untuk berhenti sekolah dan bekerja untuk mendapatkan pemasukan sebanyak mungkin untuk kesembuhan ibundanya.

Dari sini lahir ambisi Jim Carrey untuk berkarir di dunia komedi. Namun finansial keluarga yang buruk memaksanya untuk berhenti, dan hanya tampil di club lokal. Tak disangka, perekonomian keluarga mereka makin membaik dan akhirnya mampu membeli rumah baru. Kemampuan Jim pun berkembang, dan dia berhasil tour bersama comedian legendaris Rodney Dangerfield. Sejak saat itulah dia pindah ke Hollywood dan mengejar karir sebagai stand-up comedian, impressionist, serta aktor komedi.

Kini, Jim Carrey menjadi salah satu aktor paling dihormati di genre komedi, dan salah satu yang sukses namun tetap rendah hati.

4.Halle Berry
Mungkin sulit untuk dipercaya bahwa salah satu aktris tercantik di Hollywood, Halle Berry, pernah menjadi seorang gelandangan tanpa rumah untuk bernaung.

Sang ayah dan Ibu dari Halle Berry sudah bercerai sejak Halle berumur 4 tahun. Dengan kecantikannya yang di atas rata-rata, dia di sekolah menjadi cheerleader, hingga dinobatkan sebagai Prom Queen. Kehidupan sulitnya dimulai ketika dia pindah ke New York untuk menjadi seorang model, tanpa restu dari sang ibu. Dia pun menjalani hidup sulit dengan tidur di shelter tuna wisma di YMCA New York City.

Akhirnya setelah berbagai kesuksesan dalam dunia model dan kontes kecantikan, salah satunya menjadi runner-up Miss USA pada 1986, Halle Berry memutuskan untuk menjadi aktris. Peran pertamanya di film adalah menjadi lawan main Eddie Murphy di film romantic comedy, "Boomerang."

Di era Millenium, Halle Berry memenagkan Oscar lewat perannya di film "Monster's Ball,' dan menjadi salah satu entertainer dengan bayaran tertinggi saat itu. Sampai saat ini pun, Halle Berry tetap jadi salah satu aktris papan atas yang juga seringkali jadi brand ambassador produk kosmetik papan atas dunia.


5.Sylvester Stallone
Meski dikenal sebagai aktor laga papan atas dan juga jadi legenda karena perannya di Rocky serta Rambo, Sylvester Stallone termakan idealismenya sendiri sejak muda. Tak ingin bekerja lain selain berakting, dia berakhir di jalanan New York City sebagai seorang gelandangan.

Dia terpaksa tidur di terminal bus, dan menghabiskan waktu di perpustakaan umum untuk belajar teori tentang film. Konon dia menulis naskah Rocky di sana.

Jatuh bangun dalam dunia hiburan, akhirnya dia kenal dengan banyak petinggi studio dan diminta untuk membintangi sendiri filmnya, Rocky, dengan bayaran USD 25.000. Sejak saat itu karirnya dalam dunia film laga berkembang pesat hingga sekarang.

sumber : merdeka.com

baca juga : Cintailah Apa Yang Anda Miliki

Hasil Sidang Isbat : 1 Syawal 1437 H jatuh pada tanggal 6 Juli 2016

Kemenag baru saja selesai menggelar sidang Isbat. Sidang memutuskan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1437 H jatuh pada tanggal 6 Juli 2016.

"Kami bersepakat berdasarkan laporan dalam sidang yang baru saja selesai, bahwa 1 Syawal 1437 H jatuh pada hari lusa, Rabu 6 Juli 2016," ujar Menag Lukman Hakim Saifuddin di kantor Kemenag, Jl MH Thamrin, Jakpus, Senin (4/7/2016).

Lukman mengatakan keputusan itu diambil berdasarkan laporan dari kurang lebih pelapor yang tersebar di 90 titik yang ada di Indonesia. Seluruh pelapor kecuali daerah Aceh dan Sumbar (yang belum melapor karena posisinya berada di paling barat), menyatakan hilal belum tampak pada Senin petang ini.

"Disimpulkan hilal di bawah ufuk. Jadi besok hari Selasa, kita masih berpuasa. 1 Syawal jatuh pada hari Rabu," ujar Menag.

Rangkaian sidang ini diawali pemaparan Tim Badan Hisab Rukyat Kemenag, terkait posisi hilal secara astronomis pada 29 Ramadan 1437H/2016. Kemudian acara akan berlanjut ke sidang utama setelah salat Maghrib.

Sejumlah perwakilan ormas turut hadir dalam sidang Isbat ini di antaranya perwakilan dari Muhammadiyah dan PBNU. Selain perwakilan ormas, sidang Isbat kali ini juga dihadiri oleh perwakilan Duta Besar Negara Islam seperi dari Iran, Malaysia, Palestina, Arab, Afghanistan, Pakistan, Al Jazair.

Proses penentuan awal Syawal ini menggunakan metode hisab dan rukyat dalam penentuan awal bulan Hijriyah. Hal itu sebagaimana diatur di dalam fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 2 Tahun 2004 tentang Penetapan Awal Ramadan, Syawal, dan Dzulhijjah.

Sebelumnya, Pimpinan Pusat Muhammadiyah juga sudah menetapkan Hari Raya Idul Fitri 1437 H jatuh pada 6 Juli 2016. Penetapan didasarkan pada hisab hakiki wujudul hilal.

Sumber : detik.com


Cintailah Apa Yang Anda Miliki


"Angkat Handphone Anda Sekarang ,Teleponlah Orang tuamu.
Bagi orang tua berkumpul atau mendengar suara anak-anaknya adalah hal yang paling bernilai dari apapun yg ada didunia"


Beruntunglah Bagi orang-orang yang masih mempunyai kesempatan untuk membalas budi terhadap orang tua,Nenek,Kakek maupun orang terdekat yang kalian sayangi.
Sebab tidak semua orang mempunyai Kesempatan ini yang sangat bernilai dari benda apapun didunia .
Jikalau Anda lupa dan terlena dengan rutinitas duniawi sehingga menelantarkan orang-orang yang Anda kasihi cobalah Tips berikut ini :

1.Pandangilah wajah orang yang Anda kasihi dengan demikian Anda bisa mengingat kembali kasih sayang mereka dan yang paling penting bahwa Anda menyadari bahwa waktu berlalu begitu cepat dan tanpa terasa orang-orang yang kita cintai sudah tua dan membutuhkan perhatian Kita yang masih muda.

2.Renungi kembali apa yang sudah lewat dan apa yang telah anda perbuat untuk membahagiakan mereka baik di duniawi maupun bekal untuk akhirat sebab manusia pasti kan kembali ke Sisi Sang Penguasa Alam semesta.

3.Cintailah Apa yang Anda miliki Sekarang selagi masih ada Kesempatan , Rencanakan yang terbaik buat mereka ,Bekalin mereka amal baik diduniawi dan akhirat .

Lakukanlah Sekarang Juga !!! Penyesalan datang terlambat ..dan jangan itu sampai terjadi pada Anda .
Jika Anda suka artikel ini bagikanlah biar semakin banyak orang membacanya....

baca juga : Mengharukan, Seorang Ibu Rela Jadi "Polisi Tidur" Asalkan Anaknya Selamat

Mengharukan, Seorang Ibu Rela Jadi "Polisi Tidur" Asalkan Anaknya Selamat



Sobat, begitu sayangnya seorang ibu akan melakukan apapun demi anaknya. Bahkan nyawa tidak akan berat diserahkan jika itu satu-satunya cara yang bisa dilakukan.

Begitu juga dengan yang dialami Mindy Tran wanita 22 tahun Lawrence, Massachusetts seperti dilansir dari news.asiantown.net.

Waktu itu Tran dengan dua orang anak kembarnya baru saja bepergian dan sang ibu memarkir mobilnya. Betapa terkejutnya ketika tiba-tiba mobil berjalan dan meluncur bebas ke arah jalan raya.

Padahal di dalam mobil masih ada anak kembarnya di bangku belakang. Merasa sudah tidak ada waktu dan upaya untuk menghentikan mobil tersebut, Tran kemudian menjatuhkan dirinya di depan mobil dalam posisi horisontal. Tak ayal lagi mobil tersebut melindas tubuhnya.

Untung tetangga tran melihat kejadian tersebut dan segera menolong ibu yang baru saja menyerahkan dirinya untuk menghentikan mobil. Namun Tran meminta kepada tetangganya tersebut untuk mengeluarkan anaknya dari dalam mobil sebelum menolongnya.

Dua anaknya selamat dan tidak terluka sedikitpun. Namun Tran akhirnya harus segera dilarikan ke rumah sakit. Ibu 22 tahun ini menderita patah kaki dan beberapa tulang bahunya bergeser.

Meskipun hampir mati dan kini tidak bisa berjalan, Tran sangat bersyukur kedua putrinya selamat.

Memang luarbiasa cinta kasih seorang ibu, kita doakan moga ibunya cpt sembuh ya sobat

baca juga : Menyentuh Hati, Anak 5 Tahun Tuntun Ayah Buta Berangkat Bekerja